MONICA

Dikelola oleh Tim Pepustakaan​

MOTIVASI MINAT BACA

Motivasi MInat baca (monica)

Dalam rangka meningkatkan fungsi dan kualitas pelayanan Perpustakaan serta membiasakan pemustaka berkunjung ke perpustakaan, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Singkawang terdorong untuk menciptakan suatu inovasi yaitu Motivasi Minat Baca (MONICA). Kegiatan ini berfokus pada pemberdayaan masyarakat dengan memfasilitasi kegiatan-kegiatan yang mengasah berbagai keterampilan, dimana masyarakat dapat memanfaatkan koleksi yang tersedia di Perpustakaan Daerah Kota Singkawang sebagai landasan untuk pelatihan/praktik dan penerapannya. Pelajar dan Masyarakat umum dapat mengaplikasikan informasi yang didapat dari hasil membaca ke dalam kehidupan sehari-hari sehingga tercipta suatu produk barang maupun jasa, yang diharapkan dapat meningkatkan taraf ekonomi masyarakat dari kegiatan yang telah difasilitasi oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Singkawang.

Strategi MONICA

Mendesain Perpustakaan sebagai penyedia Koleksi Buku yang memberikan dampak langsung pada peningkatan Skill pada Masyarakat.

Tujuan kami pada MONICA tebagi atas tujuan jangka pendek, menengah, dan panjang

masyarakat dengan mengadakan Keterampilan Praktis dengan memanfaatakan buku ilmu terapan dan buku teknologi tepat guna yang tersedia di perpustakaan. menghadirkan Narasumber untuk memberikan pengetahuan keterampilan dan praktek.

Memberikan Kesempatan pada masyarakat untuk memilih, mengolah informasi dan mempelajari berbagai informasi yang didapat sebagai soft skill untuk menciptakan sebuah produk

Menurunkan kemiskinan informasi dengan transformasi perpustakaan umum menjadi pusat belajar masyarakat

Memberikan pelatihan lanjutan skill kepada masyarakat yang terlibat dalam program ini, mengenai kemampuan menciptakan berbagai produk rumahan dan industri kecil yang nantinya bisa menjadi sarana menciptakan lapangan kerja baru.

Meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui pemanfaatan perpustakaan. yang mana pemberdayaan masyarakat supaya lebih kreatif, produktif dan inovatif dalam menciptakan berbagai produk baik layanan jasa, makanan, maupun produk berupa barang.

Meningkatkan Keahlian masyarakat untuk menciptakan produk baik barang/jasa.

 

BERSAMA LITERASI TINGKATKAN TARAF HIDUP

BENTUK KEGIATAN

Kegiatan-kegiatan pada MONICA didasarkan pada peluang/potensi yang dapat dikembangkan di Kota Singkawang

Pelatihan Informasi Teknologi

pelatihan menggunakan aplikasi desain (photoshop, canva, dan corel draw), aplikasi penunjang pembelajaran (ms. word, excel, powerpoint), dan website

icon5

Produk bernilai Jual

praktek pembuatan produk-produk yang memiliki potensi dan nilai jual

Kuliner

praktek meningkatkan skill sehari-hari seperti membuat makanan dan kue.

icon1

Public Speaking

meningkatkan kemampuan untuk berbicara dihadapan umum untuk berbagai bentuk kegiatan

icon3

photografi dan Media

Tips dan trik fotografi untuk pemula dari photografer profesional dan influencer Lokal

Budaya

meningkatkan ilmu dan pemahaman tentang budaya-budaya khususnya budaya lokal

Pengetahuan

pembelajaran secara informal seperti pelatihan bahasa inggris, pembuatan alat peraga edukatif, dll

HASIL

monica

produk dan skill yang diperoleh dari mengikuti Motivasi Minat Baca yang diselenggarakan secara luring dan daring. diharapkan dapat meningkatkan taraf hidup masyarakat

Scroll to Top